Mungkin kita sudah sering mendengar yang namanya Blog.Blog bisa disebut sebagai sebuah website dimana kita dapat menulis untuk membuat artikel di dalamnya.Di zaman sekarang sudah banyak tersedia fasilitas untuk membuat website secara cepat dan mudah seperti wordpress.com, blogger.com, gratisan.com, dan lain-lain.Tetapi yang akan kita bahas adalah pengenalan tentang Blogger.Blogger merupakan sebuah situs milik Google yang menyediakan fasilitas untuk membuat blog secara gratis, mudah dan cepat.
Nah salah satu keunggulan Blogger dibandingkan dengan fasilitas penyedia lainnya yaitu :
- User Friendly, yang berarti blogger memiliki banyak fitur yang mudah untuk digunakan. Terutama untuk pemula.
- Aman dan jarang error, blogspot memiliki fasilitas unlimited bandwidh yang artinya sebanyak apapun jumlah pengunjung di blog kita, blog kita akan tetap aman,damai dan tentram.Kita tidak perlu takut karena,blogspot dimiliki oleh Google dimana ia sebagai portal terbesar di dalam dunia internet pasti akan memberikan kualitas yang terbaik pada pengguna.
- Kemudahan memposting artikel, Blogger menyediakan fasilitas posting yang mudah baik secara langsung, lewat e-mail ataupun lewat sms.Kita juga dapat memasukkan gambar dan video dari komputer atau Youtube ke dalam artikel kita.
- Bisa menggunakan Javascript, Javascript sangat penting, karena dengan Javascript kita dapat memasukkan iklan-iklan,jam,kalender ataupun hiasan lainnya ke dalam blog kita.(Javascript akan dibahas di materi berikutnya)
- Kode HTML/source code terbuka, yang berarti kita dapat memodifikasi tampilan blog kita sesuai dengan keinginan kita.
- Pilihan Template yang bermacam-macam, Template adalah background/latar belakang blog kita.
- Warna dan font custom yang bervariasi, yang berarti kita bisa dengan leluasa mengubah template yang telah kita ambil secara free dari koleksi blogger.Kita bisa mengganti warna,judul huruf dan yang lainnya sesuai dengan keinginan kita.
- Drag and Drop, yang berarti dalam pengaturan tata letak (bagian-bagian) blog kita, kita cukup menyeret satu bagian dan ditempatkan di tempat yang kita inginkan.
Masih banyak lagi kelebihan dan keunggulan dari Blogger.Mungkin lebih baik pembaca mencoba sendiri agar langsung mengetahui keunikan dan keunggulan Blogger.
Sekian pembahasan mengenai pengenalan tentang Blogger.Semoga bermanfaat, Terima Kasih !
first komen.. azekk
ReplyDeleteArtikel yang sangat bagus. Terima kasih TS telah memberikan info yang sangat bagus. Lanjutkan!
ReplyDelete